Manfaat TI Bagi Bimbingan dan Konseling



   Seiring kemajuan dan perkembangan zaman, seluruh aspek kehidupan akan menyesuaikan dengan kemajuan tersebut agar tidak terjadinya ketimpangan serta ketinggalan dalam mengikuti perkembangan zaman. Salah satu kemajuan dan perkembangan zaman adalah pengunaan teknologi Infoermasi (TI).
     Teknologi Informasi (TI) pada zaman sekarang sudah memasuki dunia pendidikan baik formal maupun semiformal atau pun nonformal. Oleh sebab itu, seluruh bagian yang terintegrasi oleh pendidikan terutama pendidikan formal akan dituntut untuk melaksanakan tugasnya dengan menggunakan teknologi. Begitu pula dengan Bimbingan dan Konseling (BK) yang menjadi bagian yang terintegrasi oleh komponen pendidikan formal, dituntut pula menggunakan TI dalam menjalankan program Bimbingan dan Konseling. 
A.  Manfaat TI dalam Bimbingan dan Konseling menurut konselor
1.     Hendra Wahyuni, S.Pd
TI mempunyai banyak manfaat bagi Bimbingan dan Konseling, khususnya dalam memberikan informasi dan pelayanan. TI dapat mempermudah pengolahan data informasi terkait pelayanan BK. Selain itu penggunaan TI mempermudah menjaga kerahasian/privasi siswa, karena data-data yang masuk dapat di simpan dengan mudah dan nyaman. Teknologi dapat juga digunakan dalam konseling, baik itu via sms atau pun telefon.
Teknologi juga bermanfaat bagi siswa dalam mentukan sekolah sambungan. Melalui TI siswa dapat dengan mudah memperoleh informasi mengenai sekolah sambungan yang diinginkan. Selain itu, adanya PDSS bisa membantu saya dalam mendaftarkan siswa ke Perguruan Tinggi, seperti daftar SNMPTN dan SBMPTN.
2.     Ririn Andriyani, S.Pd
Manfaat TI dalam Bimbingan dan Konseling menurut ibu tergantung pada pemakaiannya. Dalam bidang administrati peran TI sangat berguna, misalnya saja untuk mencatat biodata siswa, bakat dan minat siswa, prestasi siswa, data AUM, dan sebagainya. Dalam menyimpan data tersebut TI sangat bermanfaat. TI dapat menyimpan data atau informasi dengan jumlah yang banyak dan mudah. Tetapi apabila konselor mengurusi admin saja maka siswa akan terbengkalai.
3.     Dewi Santi W. S, S.Pd.
TI mempunyai banyak manfaat memberikan layanan. Manfaat TI yang paling besar adalah pemberian informasi. Melalui TI informasi dapat di berikan dengan mudah tanpa kebingungan mencari informasi. Kita tinggal mencarinya di google dan informasi yang di inginkan pun dapat dengan mudah di akses. Selain itu teknologi juga mempermudah konselor dalam memberikan layanan, seperti penggunaan laptop dan LCD proyektor. Selain itu teknologi dapat membantu konselor berkomunikasi dengan konselor lain, guru mata pelajaran, staf tata usaha maupun siswa dengan mudah.

B.   Manfaat TI dalam Bimbingan dan Konseling menurut saya
1.    Membantu konselor dalam memberikan informasi dengan mudah, seperti informasi tentang sekolah sambungan.
2.    Membantu konselor dalam berkomunikasi dengan personil sekolah maupun siswa.
3.    Mempermudah konselor dalam menyusun, mencari dan juga mengolah data.
4.    Menjaga kerahasiaan suatu data, karena dengan teknologi memungkinkan untuk menguncinya dan tidak sembarang orang dapat mengaksesnya.
5.    Menjadikan teknologi informasi sebagai alat dalam suatu program kegiatan, sehingga kegiatan tersebut lebih teratur dan terstruktur.
6.    Mempermudah proses pemberian layanan, seperti penggunaan laptop dan LCD proyektor.

0 komentar: (+add yours?)

Posting Komentar